Sabtu, 23 Januari 2016

JANGAN KUATIR DENGAN HIDUP DAN MASA DEPAN ANDA

Syalom kawan-kawan semua. Di minggu hari ini saya akan menshare tentang sesuatu yang menjadi lumrah dalam hidup kita sebagai manusia yaitu kuatir. Tidak dapat disangkal bahwa kita selalu kuatir dalam hidup kita, kita kuatir akan hari esok, kita kuatir akan masa depan kita, akan keadaan pekerjaan kita, akan kesehatan kita, akan keluarga kita. Intinya banyak hal yang menjadi pikiran untuk menjadi kuatir. 
 
Tentang kuatir, di alkitab ada tertulis,
Matius 6:25
"Karena itu Aku berkata kepadamu: Janganlah kuatir akan hidupmu, akan apa yang hendak kamu makan atau minum, dan janganlah kuatir pula akan tubuhmu, akan apa yang hendak kamu pakai. Bukankah hidup itu lebih penting dari pada makanan dan tubuh itu lebih penting dari pada pakaian?

Dalam ayat tesebut tertulis nyata bahwa hidup kita itu lebih penting dari pada makanan dan tubuh lebih penting dari pakaian. Kenapa kita harus membuat hidup kita menjadi resah dengan kuatir, bukankah hidup itu lebih penting dari apa yang kita kuatirkan. Dengan kuatir akan membuat hidup kita akan tidak nyaman. Bahkan jika kita kuatir, maka itu bisa mereflesikan iman kita artinya kita tidak benar2 percaya adanya Tuhan. Dengan percaya Tuhan maka tentu kita menyerahkan segalanya kepada Dia sehingga kita tidak kuatir.

Matius 6:25
Pandanglah burung-burung di langit, yang tidak menabur dan tidak menuai dan tidak mengumpulkan bekal dalam lumbung, namun diberi makan oleh Bapamu yang di sorga. Bukankah kamu jauh melebihi burung-burung itu?

Jika kita benar2 percaya Tuhan maka tentu kita tidak akan kuatir. Kita akan menyerahkan segala persoalan dan kekuatiran kita ke Tuhan sehingga apapun pesoalan hidup kita, maka percayalah Tuhan yang membimbing kita dalam menghadapi segalanya, trus kenapa mesti kuatir saudara2 kalau begitu? Gini, kuatir terkadang menjadi sebuah kebiasaan, jadi untuk memperbaiki tingkat kekuatiran saudara2 maka cobalah sedikit demi sedikit untuk mengurangi rasa kuatir dan katakana “Semuanya baik baik saja”
Kita bisa melihat burung-burung di langit, yang tidak menabur tapi bisa makan, kalau burung saja bisa makan tanpa menabur karena dikasihi Allah, kenapa kita manusia makhluk yang paling dicintai Tuhan mesti kuatir, bukankah Dia akan menyediakannya segalanya buat anda.
Disini saya tidak menjelaskan bahwa dengna tidak kuatit bahwa anda tidak bekerja dan akan tetap makan. Tentu kita perlu kerja, Santo Paulus saja mengatakan bahwa orang yang tidak kerja maka tidak makan, tapi dengan bekerja janganlah terlalu kuatir berlebihan dengan hidup anda, Jika anda bekerja dengan baik, dan mempercayakan semuanya kepada Tuhan Yesus, maka jangan kuatir, Tuhan memelihara anda.

Matius 6:25
Siapakah di antara kamu yang karena kekuatirannya dapat menambahkan sehasta saja pada jalan hidupnya?

Apakah dengan kuatir masalah kita bisa selesai, tidak saudara. Dengan kuatir masalah tidak akan pernah selesai karena masalah akan selesai dengan menghadapi dan menyelesaikannya. Trus knapa mesti kuatir. Bahkan dengan kuatir, alih2 masalah ingin selesai, malah akan membuat anda stress dan anda rugi double,  stress dan masalah tetap tidak selesai. Jadi jangan kuatir
Tuhan Yesus meberkati
Amin

BACA ARTIKEL LAIN KAMI DI KLIK DISINI

Tidak ada komentar: