Sabtu, 30 Januari 2016

MUJIZAT SETIAP HARI

Syalom kawan - kawan
Bagaimana kabarnya? Tentu sehat-sehat kan. Pada artikel ini saya akan membahas tentang mujizat setiap hari. Suatu hari saya pernah menulis sebuah status di facebook dan ada seorang kristen yang mengomentari status saya tersebut. Dia bertanya banyak hal dan salah satu pertanyaan dia adalah "kenapa ada mujizat"?

Kemudian secara sederhana dan sedikit tersenyum saya menjawab bahwa "karena mujzat adalah warna dalam hidup orang yang percaya Tuhan Yesus, seperti judul lagu". Kemudian orang itu membalas jawaban saya " Apakah anda pernah mengalami mujizat? "

Pertanyaan ini membuat saya mengajukan pertanyaan kepada dia sebelum menjawab pertanyaan dia, dan saya membalikkan pertanyaan itu ke dia " Apakah mujizat pernah terjadi dalam hidup anda"?. Setelah beberapa jam orang itu pun membalas dengan berkata " jawab dulu pertanyaan saya baru saya akan menjawab pertanyaan anda".

Kemudia saya mencoba menjawab dengan cara sederhana yaitu "saya tidak dapat menjawab pertanyaan anda jika anda tidak menjawab pertanyaan saya terlebih dahulu"

Setelah itu, orang tersebut tidak pernah membalas lagi komen saya.

Kawan2 yang seiman dalam Yesus, terkadang kita bertanya apakah mujizat itu? kenapa mujizat perlu terjadi? Apakah benar2 mujizat itu bisa terjadi? 
Jawaban saya sederhana yaitu jika kita tidak pernah bersyukur maka kita tidak akan pernah merasakan mujizat dalam hidup kita.

Sejak kita lahir, ada jutaan sperma yang mencoba untuk mendapatkan sel telur lebih dahulu tapi hanya ada satu yang akan mendapatkan sel telur itu dan tentu adalah kita masing2, bukankah itu mujizat?

Setiap hari kita bernafas tanpa kekurangan oksigen, padahal polusi udara sangat banyak, dan bahkan tidak menutup kemungkinan banyak polusi nuklir dan lain2 yang bisa mengancam nyawa, bukankah itu mujizat? 

Setiap hari ketika kita keluar rumah, kita masih bisa pulang dengan selamat, padahal di luar sana ada jutaan mobil dan motor dan tidak ada satupun yang menabrak kita, bukankah itu mujizat?

Setiap hari kita masih bisa makan, padahal di afrika sana banyak yang mati kelaparan, bukankah itu mujizat?

Kita masih bisa tidur nyenyak dengan damai, padahal di timur tengah sana ada kerusuhan, peperangan, bukankah itu mujizat?

Jika daftar mujizat ini dilanjutkan maka akan sangat panjang dan bahkan sebuah buku tebal pun tidak akan muat untuk menulisnya. Mujizat itu banyak bangat dalam hidup kita, tapi kita tidak pernah sadar dengan hal itu. Kita tidak pernah bersyukur bahkan kadang kita meminta sesuatu yang besar dulu baru mau bersyukur.

Bagaimana kita bisa di beri mujizat lain jika dalam mujzat kecil saja kita tidak bisa bersyukur. Bersyukurlah dalam hal mujziat kecil terlebih dahulu dan Tuhan akan memberikan mujizat yang besar dan luar biasa dalam sepanjang hidup ini.

Jangan menunggu mujizat besar terjadi dalam hidup anda baru anda ingin dekat dengan Tuhan atau baru anda ingin melakukan perkerjaan Tuhan, tapi datanglah ke Tuhan sekarang, karena mujizat besar dan luar biasa menanti anda.

 Jangan pernah ragukan Tuhan dalam apapun yang anda minta. Percayalah, bahwa anda akan mendapatkan nya maka anda akan mendapatkannya. Bagi saya pribadi, mujizat terjadi dalam hidup saya sehari-hari, dan mujizat itu bukanlah lagi namanya mujizat tapi mujizat yang terjadi dalam hidup sehari hari adalah perlindungan Tuhan dan kasih karunia, Jadi kasih karunia Tuhan Yesus adalah mujizat yang terjadi dalam hidup kita sehari2. Kata mujizat lebih tepat dikatakan untuk orang yang tidak percaya Tuhan, tapi bagi kita yang percaya dengan Tuhan, itu adalah kasih karunia Tuhan yang kita percaya bahwa itu telah menjadi janji Tuhan dalam hidup kita.

Teguhkanlah iman anda, jangan karena mujizat besar tidak terjadi dalam hidup anda sehingga itu mengambil iman anda. Mujizat apapun yang terjadi dalam hidup anda, saya percaya itu adalah yang terbaik saat ini yang Tuhan berikan kepada anda. Jadi teguhkanlah iman mu.

Tuhan Yesus memberkati.
Amin

UNTUK MEMBACA ARTIKEL LAIN SILAHKAN KLIK DI SINI

1 komentar:

Anonim mengatakan...

Semoga bermanfaat bagi kita semua.